Rabu, 25 April 2012

Cinta Menurut Aku

Setiap orang yang lahir didunia ini telah dikaruniai cinta dan kasih sayang oleh kedua orang tuanya, saudara-saudaranya dan keluarga besarnya. Kata orang cinta kadua orang tua tak ternilai harganya, tapi bagiku segalanya. Tak bisa ditukar dengan apa-apa.

Mulai dewasa, kasih sayang dan cinta ingin kita peroleh dari orang lain, karena menurutku kasih sayang dari kedua orang tua pasti selamanya.

Apa arti cinta dari orang lain itu sebenarnya, saya mencoba memberikan defenisi menurut pemikiran yang belum ada apa-apanya ini.

Cinta itu suatu rasa yang bisa menjadikan benci jadi sayang, acuh tapi selalu mengkhawatirkan, meski tak bersama tapi percaya kalau dia baik-baik saja, selalu memberikan yang terbaik untuk dia dan adanya rasa cemburu.

Jika cinta hadir dalam kehidupan, hidup akan selalu berubah-ubah. Kadang senang, kadang sedih dan kadang gundah. Tapi selalu indah karena cinta ada dan selalu bersama.

Rabu, 28 Maret 2012

Hatiku Telah Kembali

Sudah lama rasanya aku tak merasakan seperti apa yang kurasakan saat ini. Aku sepertinya menemukan tujuan hidup yang baru, semangat baru yang datang karena hadirnya seseorang didalam hatiku.

Sepenuhnya aku belum terlalu mengenal dia. Tapi dari caranya berkomunikasi, aku suka dan sangat cocok rasanya. Tiap kali selalu ada rasa rindu untuk bercerita dengannya.

Belum genap 1 bulan aku berkenalan dengannya melalui sebuah situs jejaringan. Pertama kali berkenalan, ada rasa ingin dekat dengan dirinya. Padahal aku belum tau siapa dirinya, seperti apa dia sebenarnya. Tapi rasanya aku sudah cocok aja. Mungkin inilah yang disebut bahasa perasaaan. Yang tak akan bisa dimengerti oleh pikiran.

Aku bahagia. Rasanya hatiku yang mati selama ini terasa hidup kembali.

Jumat, 16 Maret 2012

Cara mengatasi register IDM yang rewel

Apakah anda sering bermasalah dengan IDM yang anda miliki pada perangkat Dekstop atau Laptop anda.!! Dan terlebih lagi masalah itu sering kali mungcul dan memungkin kan anda tidak bisa melakukan kegiatan Download karena IDM yang anda gunakan telah habis masa pamakaiannya dan minta registrasi ulang.

Banyak diantara orang awam komputer atau sarjana komputer sekali pun memiliki masalah ini, dan disini saya mau menjelaskan dan memberi tahu cara mengatasinya dan anda dapat mendownload apa saja dengan kecepatan maksimal dengan menggunakan IDM pada perangkat PC yang anda miliki atau minjam sekalipun.

Pertama pastikan anda telah memiliki software IDM beserta Pachtnya.
Lalu lakukan pengistalan dan anda bisa menggunakannya.

Sampai disini mungkin belum terjadi masalah apa-apa. Namun setelah ini baru muncul sebuah masalah yang dapat membuat anda jengkel.

Masalah IDM tersebut muncul ketika registernya telah habis dan IDMnya minta register ulang maka saat itulah anda tidak dapat lagi melakukan download di perangkat pc anda, walaupun anda melakukan instal ulang IDM sekalipun tetap saja tidak akan bisa.

Jadi untuk mengatasi masalah tersebut, inilah yang harus anda lakukan. Dan tolong perhatikan dengan benar langkah dan urutannya. Salah tindakan berarti anda telah menyalahi prosedur yang telah kami tetapkan...hahaha cuma becanda..!!

Langkahnya :
1. Pastikan IDM anda telah mati.
Dalam arti tidak ada muncul pada bar icon dibawah sebelah kanan
 

2.Kemudian tekan tombol pada keyboard (Win+R) dan ketikkan regedit lalu OK
Pilih HKEY_LOCAL_MACHINE -->  SOFTWARE --> Internet Download Manager
Hapus folder Internet Download Manager dengan cara Delete (pada keyboard)

3. Kemudian instal lagi Pacht yang ada pada C:\Program Files\Internet Download Manager sesuai dengan prosedur yang sebelumnya.

4. Anda bisa menikmati IDM lagi tanpa masalah dengan registernya.

Jika IDM meminta register ulang lagi, lakukan cara yang sama. Tapi biasanya tak akan pernah si IDM minta register ulang lagi karena register pada systemnya telah kita matikan.

Note : Jika IDM anda tidak memiliki Pacht atau tidak pernah terinstal Pacht, cara ini juga bisa anda lakukan untuk menghapus registernya, tapi kelemahannya IDM tersebut sewaktu2 bisa minta register kembali. Jadi tinggal hapus ulang aja lagi registernya. Wokeh...!!!

Senin, 13 Februari 2012

Partisi hilang setelah diinstal Windows 7


Cukup geli saya mendengar kalo ada partisi yang hilang setelah windows yang lama diganti dengan windows 7. Memang ini pernah terjadi dan pasti ada karena terjadinya perubahan letak boot dan system yang harusnya terletak di partisi C:/. Mungkin anda sering melakukan penginstalan ulang tanpa memperhatikan hal tersebut kareng jika masih pada windows yang sama (Win XP) tidak akan menjadi masalah tapi ini akan jadi masalah besar dan serius jika tiba-tiba anda merubah OS anda menjadi Windows 7.

Masalah yang ditemukan biasanya adalah salah satu pastisi data anda akan menghilang tanpa pamit dan dengan alasan yang jelas. Tapi ini benar-benar nyata karena anda tidak akan menemukannya.

Sebagian teman saya yang pernah mengalaminya dan solusi yang diberikan cuma simpel, bawa aja ketempat servis atau teknisi yang ada dikota-kota besar. Dan disanapun harga untuk mengembalikan data tersebut juga tidak murah, apa lagi pentingnya data tersebut bagi kita. Padahal ini cuma masalah yang sangat mudah, dan untuk itu saya ingin sharing agar kita sama-sama tahu bagaimana cara mengembalikan partisi yang tak pemit tersebut.

Langkah pertama kita cuma perlu membuka My Computer - Klik Kanan <Manage>



Tampilan tersebut akan muncul dan selanjutnya kita klik <Disk Managemet>



Partisi Entertaiment tersebut dalam keadaan hilang di Explore tapi tetap ada dalam system, untuk itu kita akan memunculkannya kembali pada Explore dengan cara :

Klik kanan partisi tersebut dan pilih <Change drive letter and paths> kemudian klik <Add>



Kita tinggal memilih mau memberi huruf apa untuk partisi tersebut selain dari huruf A, B dan beberapa huruf yang telah terpakai. Dan kemudian tinggal klik <OK>

Maka dengan demikian partisi yang telah hilang tersebut telah muncul kembali pada Explore beserta data-data penting anda yang terdapat didalamnya tanpa kekurangan apapun.

Jadi dengan demikian kita tidak harus membawanya kepada teknisi atau tempat servis lainnya karena mereka juga belum tentu tahu dengan cara ini.

Good luck